25 Mei 2011

Bupati Don Wangge Buka Turnamen Sepakbola Bupati Cup 2

· * Seleksi Pemain untuk Ajang Pordafta

Oleh Hieronimus Bokilia

Ende, Flores Pos

Bupati Ende Don Bosco M Wangge membuka dengan resmi pelaksanaan turnamen sepakbola antar pelajar SMA/MA dan SMK se Kabupaten Ende. Pembukaan ditandai dengan penendangan bola pertama oleh Bupati Don Wangge.

Pembukaan turnamen sepakbola bupati cup 2 di Lapangan Pancasila, Minggu (8/5) dihadiri 14 tim yang akan ikut berlaga dalam turnamen ini. Partai perdana turnamen ini mempertemukan tim juara bertahan SMA Islam Muthmainah berhadapan dengan tim SMP Katolik Santu Petrus dan dimenangkan SMA Islam Mutmainah dengan skor telak 4-1.

Bupati Don Wangge usai acara pembukaan mengatakan, turnamen ini bertujuan untuk menyalurkan bakar para siswa SMA/MA dan SMK yang ada di Ende. Selain itu, turnamen ini digelar sebagai bentuk hiburan bagi masyarakat.

Dikatakan, dari turnamen yang diselenggarakan ini diharapkan dapat memilih bibit pemain terbaik dari semua sekolah peserta yang ambil baian dalam turnamen. Para pemain terbaik yang diseleksi ini nantinya dapat dipersiapkan untuk mewakili Kabupaten Ende dalam ajang Pekan Olahraga Daratan Flores Lembata (Pordafta) 2013 mendatang.

Bupati Don Wangge juga mengharapkan, dari ajang ini nantinya bisa melahirkan bibit-bibit pemain handal yang tidak saja mampu berkiprah di ajang sepakbola Kabupaten Ende. Namun, para pemain ini juga dibina menjadi atlit berprestasi dan diharapkan bisa bermain di kompetsisi yang lebih tinggi di ajang provinsi bahkan bisa berlaga di ajang nasional.

Soal sarana olahraga yang masih perlu dibenahi, Bupati Don Wangge mengatakan memang masih perlu dibenahi. Pada pelantikan pengurus KONI Kabupaten Ende, Wakil gubernur NTT, Esthon Foeani sudah katakan akan bersama dengan pemerintah kabu[paten Ende bertemu Menpora guna membicarakan bantuan pembangunan sarana prasarana olahraga di kabupaten. Mengingat Ende akan menjadi tuan rumah 2013 maka dia meminta agar mengatur waktu dalam waktu dekat untuk bertemu Menpora guna membicarakan pembangunan dimaksud.

Ketua Panitia Turnamen Sepakbola Bupati Cup, mengatakan, turnamen ini dilaksakan untuk membina bakat dan minat olahraga sepakbola bagi siswa SMA/MA dan SMK di Kabupaten Ende. Selain itu bertujuan menjaring atlit sepakbola, melatih kemampuan mahasiswa Universitas Flores dalam mengorganisir dan sebagai proses pembelajaran juga untuk menghibur masyarakat.

Dikatakan, turnamen ini diikuti sebanyak 14 tim dari 14 SMA/MA dan SMK di mana 13 timnya dari Kota Ende dan satu tim dari Kecamatan Nangapanda.

Turnamen ini katanya, diselenggarakan berkat ekrjasama panitia turnamen dengan Bank NTT, PT PLN Cabang FBB, Amazy Restaurant, Istana Photo dan Telkomsel Ende.

Tidak ada komentar: